Kursus Membaca Cepat Seperti Apa Yang Anda Inginkan?

speed-reading-for-smart-people

Pembaca yang budiman, beberapa waktu lalu saya melakukan survei kepada subscriber blog ini tentang pelatihan membaca cepat yang Anda harapkan. Saya mendapat puluhan feedback berisi komentar yang luar biasa dari Anda semua. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya atas kesediaan Anda memberi masukan.

Lantas bagaimanakah pelatihan membaca cepat yang Anda harapkan? Inilah jawaban dari hasil survei yang saya dapatkan:

  • Bagaimana memahami, menghafal dan mengingat detil dari apa yang kita baca
  • Bagaimana belajar membaca cepat langkah demi langkah
  • Bagaimana menjatuhkan pilihan pada buku yang bermanfaat
  • Bagaimana menghindari rasa malas dalam membaca
  • Kursus membaca cepat harus memiliki proses evaluasi

  • Bagaimana membaca dalam tekanan ketika waktu yang tersedia sangat terbatas
  • Bagaimana menghindari rasa jenuh dan bosan dalam membaca
  • Bagaimana menjaga kesehatan mata
  • Bagaimana bisa menuliskan kembali apa-apa yang sudah dibaca
  • Ingin mendapatkan gambaran kongkret dalam membaca cepat
  • Perlu teman berlatih
  • Bagaimana menguasai data-data untuk membuat keputusan penting
  • Bagaimana cara membaca dengan cepat di toko buku sehingga tidak perlu beli
  • Kursus membaca cepat harus memberikan penjelasan visual
  • Bagaimana cara mengingat kembali apa-apa yang pernah dibaca
  • Adanya latihan-latihan yang efektif untuk menguasai proses membaca cepat
  • Adanya direct coaching dari instruktur yang mengajarkan

Berdasarkan seluruh masukan, selama empat bulan terakhir saya bekerja keras untuk merancang dan membuat materi yang sesuai dengan kebutuhan para pembaca. Saya mencoba melihat pelatihan ini dari sudut pandang seorang peserta didik. Apa yang mereka butuhkan dan harapkan untuk menjadi pembaca cepat sekaligus pembelajar dalam kehidupan. Saya menyusun materi, membuat animasi, mengumpulkan bahan latihan, termasuk melakukan rekaman video untuk setiap modulnya.

Saya melihat pelatihan ini nantinya tidak sekedar bagaimana membaca cepat, melainkan pula bagaimana proses membaca yang efektif dan efisien. Termasuk di dalamnya strategi dalam membaca dan teknik mengingat apa-apa yang dibaca.

Untuk itu, saya telah mempersiapkan kursus “Membaca Cepat” yang akan launch ke publik dalam waktu dekat. Keseluruhan kursus akan terdiri dari 6 modul utama terkait membaca cepat dan 1 modul bonus bagaimana mengikat ilmu dengan menuliskan apa-apa yang Anda baca. Ingin tahu seperti apa modulnya? Nantikan dalam posting berikutnya di blog ini.

Sebagai apresiasi kepada seluruh pembaca yang telah berpartisipasi dalam survei tersebut, inilah tiga orang pemenang yang terpilih karena kualitas masukan yang mereka berikan dan bagaimana masukan tersebut membantu saya sebagai seorang perancang program training merumuskan materi yang dibutuhkan. Mereka yang beruntung adalah:

  1. Bapak Leo B Boedihardjo
  2. Ibu Ursula Wismarina
  3. Bapak Komarudin

Selamat kepada ketiga pemenang. Mereka akan mendapatkan akses penuh dan gratis pada program “Membaca Cepat – Speed Reading for Smart People” di http://www.membacacepat.com. Ini akan menjadi pelatihan membaca cepat online pertama dan mungkin satu-satunya di Indonesia. Jika Anda serius ingin memiliki kemampuan baca jauh di atas rata-rata orang banyak, jangan sampai ketinggalan mengikuti program ini pada saatnya pendaftaran saya buka. Silakan daftarkan diri Anda di VIP Notification untuk mendapatkan informasi lebih awal sekaligus penawaran khusus terbatas dari program ini.

 

Salam membaca cepat,

Muhammad Noer

Kursus Membaca Cepat Seperti Apa Yang Anda Inginkan? Read More ยป