Selamat, Anda baru saja mendapat amanah memimpin sebuah tim.
Mungkin sebelumnya Anda seorang supervisor yang mendapat promosi naik ke jenjang manajerial.
Atau Anda sebelumnya seorang Asisten Manajer yang baru diangkat menjadi seorang manajer.
Selamat, tentunya ini menjadi tantangan baru buat Anda.
Persiapan Sebagai Manajer Baru
Lantas, bagaimana mempersiapkan diri untuk menjadi seorang manajer baru?
Pertanyaan ini muncul ketika saya pertama kali diangkat menjadi manajer pada tahun 2006. Saat itu saya baru bekerja 2,5 tahun dan mendapat promosi menjadi manajer. Saya pun bertanya-tanya keterampilan apakah yang diperlukan seorang manajer?
Berkaca dari pengalaman ketika pertama kali menjadi manajer dan selama 11 tahun berkarir di perusahaan multinasional, maka saya mencoba menulis buku yang dapat membantu Anda semua.
Buku Tentang Keterampilan Penting Seorang Manajer
Buku itu berjudul “Essential Skills for New Manager.” Keterampilan-keterampilan utama yang diperlukan oleh seorang manajer baru. Berdasarkan hasil pengamatan sebagai praktisi HR dan juga pengalaman pribadi sebagai seorang manajer, akhirnya saya menyimpulkan ada 12 keterampilan penting yang dibutuhkan oleh seorang manajer baru.
Awalnya buku ini akan membahas seluruh keterampilan tersebut. Namun mengingat cakupannya yang akan sangat luas dan buku akan menjadi panjang maka diputuskan untuk membaginya dalam 3 seri.
Buku yang akan segera terbit minggu depan adalah seri pertama terkait skill buat seorang manajer seputar pengelolaan tim. Dalam buku ini Anda akan belajar:
- Bagaimana berkomunikasi sebagai seorang manajer dan leader
- Bagaimana memotivasi tim Anda agar mereka semangat memberikan kinerja terbaik
- Bagaimana melakukan delegasi pekerjaan dengan tepat dan benar sehingga berdampak pada kemajuan buat tim Anda sekaligus menyelesaikan tugas yang diberikan.
- Bagaimana membangun kompetensi tim sehingga mereka tidak hanya mampu mengerjakan tugas hari ini dengan baik, melainkan pula siap untuk melakukan tugas yang lebih berat dan menantang di masa depan.
Menjadi People Manager
Buku ini akan mengajarkan Anda menjadi seorang People Manager, yakni manajer yang mampu mengelola orang dan tim di dalamnya untuk mencapai kinerja yang maksimal.
Sebagai seorang manajer, Anda tidak cukup lagi hanya berkontribusi sebagai individu, melainkan Anda juga harus memastikan tim Anda bergerak ke tujuan yang sama. Itulah tanggung jawab baru Anda.
Jika Anda dapat melakukannya, maka Anda layak disebut sebagai seorang manajer yang mampu mengelola dirinya sendiri sekaligus mengola tim yang menjadi tanggung jawabnya untuk mencapai kinerja terbaik.
Dapatkan Buku Baru Ini GRATIS!
Apakah Anda sudah siap untuk belajar?
Dapatkan buku yang Insya Allah akan resmi hadir pada Selasa, 3 April 2018 dan dapat Anda unduh secara gratis di website Presenta (silakan klik)
Berikut beberapa komentar dari para manajer yang sudah sukses tentang buku ini:
Buku ini bagus untuk mereka yang baru saja diangkat ke posisi manajer dan secara struktural mempunyai tim yang report ke dirinya. Pada umumnya para manajer baru ini masih canggung dalam menyelesaikan pekerjaan melalui atau bersama timnya karena mereka terbiasa untuk mengerjakan segala sesuatunya sendirian (individual contributor).
Dalam buku ini, Noer menjelaskan secara rinci dengan bahasa yang lugas dan jelas mengenai hal-hal yang perlu dilakukan oleh para manajer baru agar mereka lebih efektif dalam menjalankan perannya dan tidak terjebak dalam kebiasaan-kebiasaan lama sebagai individual contributor.
Rudy Afandi
Human Resources Director General Electric (GE) Indonesia
Essential Skills for New Manager sangat membantu para manajer baru untuk mengerti peran sebagai pemimpin seutuhnya, tidak hanya memimpin team dalam menyelesaikan pekerjaan namun juga mendengarkan, memotivasi, dan mengembangkan setiap individu di dalam teamnya.
Hasrat Muhammad Noer untuk membagi pengalaman pribadinya dan memberikan pembelajaran yang sangat bermakna bagi pembaca tertuang jelas dalam buku ini.
Indrijati Rahayoe
Human Resources Director Blue Bird Group Holding
Siapa dan bagaimana manajer yang baik di mata Anda? Beragam jawaban dan kriteria dapat dikemukakan. Menjadi manajer adalah kombinasi dari pengetahuan teknis, seni komunikasi, dan passion untuk ‘menyelami’ dan mengembangkan kemampuan tim dalam usaha mencapai tujuan organisasi.
Dengan pengalamannya di perusahaan multinasional dan ribuan jam training yang diberikan kepada ribuan profesional berbagai lapisan, Muhammad Noer bermurah hati untuk menuliskan dan berbagi ilmunya secara cuma-cuma.
Pada bukunya kali ini, Anda diajak untuk – secara cepat dan sistematis – memperoleh gambaran tentang “hot spots” yang perlu dibangun dan dikembangkan ketika Anda menapaki jenjang sebagai manajer, baik struktural maupun fungsional. Akan menjadi starting point yang sangat baik dalam perjalanan mengembangkan diri menjadi pribadi yang “do the right things right“.
Irawan Barnas
Executive Vice President Loan Workout Head PT. Bank CIMB Niaga, Tbk
Dalam buku ini Muhammad Noer memberikan hal-hal penting yang mendasari kepemimpinan dalam manajemen. Saya merasakan hal-hal itu selama 20 tahun karir saya, walaupun saya tidak fasih mengungkapkannya.
Buku ini sangat menghemat waktu dan energi yang dibutuhkan oleh seorang manajer baru untuk melangkah. Tidak perlu mengulang kesalahan-kesalahan yang pernah saya buat, terutama dalam motivasi dan komunikasi.
Nu’aim Badrul Kamal
Vice President Project Control PT. Rekayasa Industri
Itulah sebagian dari komentar mereka yang sudah membaca buku ini.
Dapatkan buku ini dan ajak teman-teman Anda untuk mendownloadnya secara gratis dari website Presenta.