Apa Resolusi Tahun 2012 Anda?

time-resolution-2012

Tahun baru identik dengan sesuatu yang baru. Salah satu yang sering dilakukan orang adalah membuat resolusi, target, atau harapan di tahun tersebut. Proses ini sebenarnya sesuatu yang baik jika dilakukan dengan perenungan atas apa yang sudah dilakukan dan dicapai sebelumnya kemudian mempersiapkan sesuatu yang bermanfaat di tahun berikutnya.

Saya pribadi bukan orang yang sering membuat resolusi seperti ini. Bagi saya hidup sederhana saja: mengalir dengan apa yang dimudahkan hari ini. Namun bukan berarti saya tidak punya perencanaan. Saya bahkan punya perencanaan yang sangat matang untuk hal-hal yang memang penting untuk dilakukan. Walaupun demikian, saya berusaha fleksibel jika ada harapan-harapan tersebut yang belum terwujud karena alasan apapun.

 

Untuk itu saya ingin berbagi kepada Anda apa saja resolusi saya di 2012 ini. Beberapa merupakan warisan dari tahun sebelumnya yang belum selesai. Dan inilah resolusi tersebut:

1. Menyelesaikan buku “Panduan Memberikan Presentasi Yang Efektif dan Memukau”

Ini merupakan janji saya dari hasil poling di bulan Oktober 2010 yang lalu. Saat itu saya melakukan survei sederhana kepada para pembaca blog ini tentang buku apa yang mereka inginkan. Hasil dari survei tersebut, saya akan menulis buku panduan memberikan presentasi. Sebenarnya saya pribadi buku ini bisa selesai dalam waktu 6 bulan. Namun ternyata saya perlu waktu setahun lebih untuk menyelesaikannya.

Walaupun demikian, saya cukup puas karena saya belajar banyak hal dalam proses penulisan buku ini. Saya membaca begitu banyak buku tentang presentasi dari berbagai tokoh mulai dari aspek desain, publik speaking dan bagaimana merangkum ide secara jernih. Saya juga belajar dari para presenter yang tampil di TED. Bukan suatu kebetulan akhirnya saya juga terpilih untuk tampil di TEDx Jakarta menjelang akhir 2011 lalu. Pengalaman tersebut ikut saya sertakan dalam buku ini sebagai sebuah studi kasus.

Saat ini, buku sedang dalam proses editing tahap akhir, layout dan desain cover. Mudah-mudahan awal bulan depan sudah bisa saya bagi kepada seluruh subscriber blog. Nantinya Anda bisa mendownloadnya dari web baru saya di Presentasi.net

 

2. Menerbitkan Edisi Cetak Buku “Speed Reading for Beginners”

Banyak diantara pembaca blog ini yang menanyakan apakah buku “Speed Reading for Beginners” tersedia edisi cetaknya? Saya selalu menjawab belum dan meminta mereka untuk mencetak buku tersebut sendiri.

Sejak tahun 2011 lalu, saya telah melakukan penjajagan dengan salah satu penerbit. Proses tersebut ternyata tidak mudah dan cukup panjang. Walaupun demikian, saat ini proses tersebut sudah menunjukkan tanda-tanda positif. Insya Allah buku “Speed Reading for Beginners” akan tersedia dalam versi cetak.

Apakah buku ini gratis? Tentu tidak karena tidak mungkin saya membiayai seluruh biaya percetakannya J. Edisi cetak ini buat Anda semua yang merasakan manfaat dari buku tersebut dan membutuhkannya sebagai referensi tercetak.

Lantas bagaimana dengan edisi digital atau PDF buku tersebut? Insya Allah edisi digital akan tetap tersedia secara gratis. Dengan demikian, siapapun yang membutuhkannya dapat mendownloadnya dengan gratis. Sebab salah satu misi saya adalah untuk berbagi pengetahuan yang mudah-mudahan membawa manfaat buat orang lain. Walaupun demikian, tentunya saya juga menyarankan Anda semua untuk membeli edisi cetaknya jika memang memiliki kelapangan.

 

3. Meningkatkan Jumlah Peserta Kursus Online

Buat Anda yang mengikuti blog ini sejak beberapa lama tentu mengetahui bahwa saya memiliki program kursus membaca cepat online “Speed Reading for Smart People”. Kursus tersebut telah berjalan dalam empat gelombang. Kurang lebih 100 orang mendaftar sebagai peserta kursus ini pada setiap periodenya. Dengan demikian, kurang lebih ada 400 orang yang belajar lewat video, buku kerja, presentasi, dan materi-materi lainnya di member area kursus. Harapan saya jumlah ini akan terus meningkat lagi pada periode berikutnya dengan lebih signifikan.

Adapun untuk selanjutnya, saya ingin melakukan penyegaran terhadap kursus ini. Saya berharap bisa memberikan lebih banyak materi bonus yang berharga kepada para peserta kursus. Salah satu yang saya rencanakan adalah mengubah catatan-catatan pribadi untuk setiap buku yang saya baca ke dalam bentuk video.

Jika tidak rintangan, kelas berikutnya akan dibuka kembali sekitar bulan Februari 2012 yang akan datang. Buat Anda yang menunggu kursus ini, jangan sampai ketinggalan.

 

4. Menjadikan Presentasi.net Sebagai Panduan Utama Memberikan Presentasi di Indonesia.

Tahun baru web baru. Setelah muhammadnoer.com, membacacepat.com, kini saya akan memiliki tambahan web lagi yakni presentasi.net. Sesuai namanya web tersebut akan fokus membahas bagaimana memberikan presentasi yang efektif dan memukau audiens.

Presentasi adalah salah satu bidang yang menarik minat saja sejak lama. Bagi saya, menguasai keterampilan presentasi sama dengan menguasai keterampilan komunikasi di depan publik. Apapun profesi Anda, akan tiba saatnya Anda harus menjelaskan sesuatu di hadapan orang banyak. Untuk itu, Anda perlu keterampilan presentasi ini.

Beberapa bagian dari Presentasi.net telah selesai dan sudah dapat Anda kunjungi. Anda bisa belajar dari artikel, slide maupun video yang tersedia di sana. Ada berbagai materi tambahan lainnya yang akan menyusul. Termasuk pada saat launching buku panduan presentasi, Anda dapat mendownloadnya di sana.

Itulah empat resolusi saya di tahun 2012 ini. Semoga Allah memudahkan apa-apa yang baik yang bisa saya lakukan. Dan kalaupun ada diantara resolusi di atas yang belum terwujud, semoga saya juga tidak terlalu kecewa. Sebab hidup adalah menikmat hari ini yang diberikan sebagai hadiah buat kita semua, dengan segala kesenangan dan kesulitan di dalamnya.

Lantas bagaimana dengan Anda?

Apakah Anda memiliki resolusi juga?

Jangan lupa menyampaikan resolusi Anda di kolom komentar. Kita dapat saling berbagi dengan pembaca lainnya.

 

Photo credit: vpickering on Flickr

3 thoughts on “Apa Resolusi Tahun 2012 Anda?”

  1. dzurriyatil Muhlisoh

    seutas benang adalah hanya ada pada pikiran kita, kalau benang itu tersusun indah bak renda dengan rajutan terencana, tertulis dan berkesinambungan maka hasilnya pun akan sedap dan indah di pandang mata, oleh sebab itu salut buat anda yang berenung tanpa ragu semoga impian anda terujud

  2. yayah nurhidayah

    saya suka dengar artikel artikel mas noer. namun kalau boleh sy memohon ada tulisan tentang bagaimana menulis buku yang cepat. seperti yg mas noer lakukan

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *